Ada-ada saja kelakuan artis tomboi Tya Ariestya. Setelah memangkas pendek rambutnya, atlet Taekwondo nasional itu kembali pergi ke salon. "Rambut aku nggak beraturan, mau dirapiin aja. Mau di-zzzt, zzzzt, gitu," ucap Tya sambil menirukan bunyi alat cukur di Status Selebritis SCTV, Jumat (5/11).
Tya yang dikenal sering bicara blak-blakan itu tersenyum senang saat bertemu penata rambut kesayangannya. "Kenapa sih orang-orang bilang gua tuh stres dipotong pendek. Nggak ngerti, deh," celoteh Tya.
Akhirnya, rambut Tya selesai dirapikan. Walau gaya rambutnya tidak berubah jauh, Tya tetap senang dan memegang-megang rambutnya dengan bangga. Namun ekspresi bahagia tersebut tiba-tiba berubah saat ia berada di depan kasir.
"Wah, nggak bawa cash, nih! Belum dikasih uang sama mama," kata Tya kebingungan.
Tya pun terpaksa meminjam uang kepada temannya. Lain kali bawa uang tunai, ya Tya!. Hehehe...
0 Komentar:
Posting Komentar